Rabu, 03 Oktober 2018

BUDIDAYA
POHON BUAH TIN
SDN KEBON SIRIH 04

Assalamualaikum Wr.Wb

Saking terobsesinya dengan manfaat buah Tin kami mencoba membudidayakannya di sekolah.Kami awali dari satu jenis yaitu Green Jordan. Disamping bisa dijadikan bahan ajar materi Sains tentang Perkembangbiakan Tanaman di sekolah, semoga bermanfaat membantu penghijauan umumnya.
















Berikut kami tulis ulang info yang berharga ini, mohon izin untuk mengutip sumber sumber yang ada;
https://id.wikipedia.org/wiki/Tin

Nama ilmiah : Ficus carica. Nama daerah: tin atau ara
Ficus adalah genus tumbuh-tumbuhan yang secara alamiah tumbuh di daerah tropis dengan sejumlah spesies hidup di zona ugahari. Terdiri dari sekitar 850 spesies, jenis-jenis Ficus ini dapat berupa pohon kayu, semak, tumbuhan menjalar dan epifit serta hemi-epifit dalam familia Moraceae.

Nama ilmiah: Ficus

Pohon Buah Tin sebenarnya memiliki banyak jenis secara varietasnya. Namun, secara popularitas, Jenis Pohon Tin yang yang populer dan mudah beradaptasi  di tanam di Indonesia ada beberapa macam saja. 
Keunggulan buah tin selain mudah dibudidayakan, juga memiliki banyak khasiat manfaat bagi kesehatan. Buah tin juga berbuah kapan saja tanpa mengenal musim. Buah tin secara biologis berbuah di umur delapan bulan dari awal penanaman. Buah tin bisa ditanam di Pot Besar ataupun ditanam di Tanah. Adapun macam-macam dari Pohon Tin yang sudah diuji tanam di Indonesia dan berhasil dengan baik adalah sebagai berikut :

Jenis Pohon Buah Tin Terpopuler dan Terbaik

1. GREEN JORDAN (LN) Tin Hijau dari Yordania

Green Jordan Fig (LN) atau Pohon Buah Tin Hijau Yordania ini yang paling adaptif mudah tumbuh di tanam di Indonesia dan beranting banyak, baik ditanam di Tanah maupun dalam Pot Besar, Rasa buah yang manis dengan besar buah 40-60 Gram berwarna hijau kekuningan dan sangat rajin berbuah dan lebat, daun berjari lima kecil, Pohon buah Tin ini adalah jenis yang terbaik dari nagara asalnya Yordania di lembah Jordan.

2. PURPLE JORDAN (LN) Tin Ungu dari Yordania

Purple Jordan ( LN ) Pohon Tin Ungu | Ara | Common Fig | Ficus Carica Tin Ungu dari Yordania ini yang memiliki warna buah yang cantik dan menawan dengan rasa buah yang manis mudah untuk ditanam karena sangat adaptif dengan iklim Indonesia serta rajin berbuah dan lebat berat buah mencapai 50-70 Gram, sangat cocok untuk koleksi tanaman anda baik untuk ditanam di Pot Besar, di halaman atau perkebunan.