Senin, 28 Februari 2011

Otak Manusia


Otak Sebagai Sang Komandan atas Tubuh Manusia
Mengunyah makanan, berbicara, berjalan, berpikir, dan semua aktivitas manusia dikendalikan oleh satu organ bernama otak. Sang komandan tubuh itu secara sederhana dibagi menjadi tiga bagian, yakni batang otak, sistem limbik, dan neokorteks.

Kreativitas


1.         Pengertian
Banyak buku yang membahas kreativitas, dalam paparan ini akan menyampaikan beberapa pendapat para ahli tentang kreativitas.
a.     Kreativitas adalah proses mental yang melibatkan pemunculan gagasan atau konsep baru, atau hubungan baru antara gagasan dan konsep yang sudah ada. Dari sudut pandang keilmuan, hasil dari pemikiran kreatif (kadang disebut pemikiran divergen) biasanya dianggap memiliki keaslian dan kepantasan. Sebagai alternatif, konsepsi sehari-hari dari kreativitas adalah tindakan membuat sesuatu yang baru.
b.     Kreativitas adalah pengalaman mengekpresikan dan mengaktualisasikan identitas individu dalam bentuk terpadu dalam hubungan dengan diri sendiri, dengan alam, dan dengan orang lain. (Clark Moustatis)
c.     Kreativitas merupakan kemampuan untuk memberi gagasan baru yang menerapkannya dalam pemecahan masalah. (Conny R. Semiawan).
d.   Kreativitas adalah kecenderungan untuk mengaktualisasikan diri, mewujudkan potensi, dorongan untuk berkembang dan menjadi matang ,kecenderungan untuk mengekpresikan dan mengaktifkan semua kemampuan organisme (Rogers).